Sabtu, 16 Oktober 2010
Potensi hasil laut Pulau Waidoba Desa Posi-Posi Kecamatan Kayoa, Halmahera selatan
Di desa Posi-Posi Kecamatan Kayoa, Kabupaten Halmahera Selatan, wilayah Propinsi Maluku Utara, anggota dan masyarakat telah menyadari manfaat dan kegunaan budidaya rumput laut, hal ini mengakibatkan permintaan anggota dan masyarakat untuk perluasan dan pengembangan budidaya rumput laut semakin meningkat dari bulan ke bulan.
Peningkatan permintaan ini tentunya ditentukan oleh beberapa faktor antara lain :
a. Tersedianya lokasi budidaya yang luas dan strategis.
b. Bibit rumput laut, bambu dan tali ris mudah didapat, dan harganya relatif terjangkau.
c. Mudah dalam pemasangan dan pemeliharaan.
d. Harga produk rumpu laut kering yang kompetitif dan terus meningkat.